Mining Crypto Cara Gratis Memperoleh Mata Uang Kripto

Crypto atau cryptocurrency adalah mata uang yang bisa kamu peroleh dengan cara mining crypto. Artinya, mata uang ini bisa kamu dapatkan dengan cara ‘menambang’, dengan memecahkan rumus matematika rumit yang dikembangkan oleh ahli.

Kegiatan ini sendiri merupakan proses untuk memvalidasi transaksi menggunakan perangkat komputer yang didesain khusus untuk penambangan. Selain itu, kegiatan ini memerlukan daya listrik yang besar dan didukung oleh koneksi internet yang kuat dan stabil agar proses tersebut tidak putus di tengah jalan.

Mining Crypto, Berapa Modal yang Diperlukan?

Penambangan mata uang ini tidak bisa dikatakan murah. Perangkat komputer memerlukan hardware dan software khusus untuk menunjang keperluan ini. Untuk melengkapi perangkat komputernya saja diperlukan modal sekitar USD10.000.

Untuk biaya operasionalnya, pengeluaran untuk daya listrik rata-rata per bulan sekitar 1 jutaan rupiah. Sementara koneksi internet yang kuat dan stabil bisa didapatkan dengan biaya minimal rata-rata per bulan 300 ribuan rupiah.

Menurut miner yang sudah berpengalaman, meskipun waktu rata-rata yang dibutuhkan untuk dapat menambang kripto ini adalah 10 menit, return on investment yang dapat dicapai dari kegiatan ini kurang lebih adalah 1 tahun. Nah, kamu tinggal menghitung modal yang dibutuhkan.

Bagaimana Cara Mengetahui Profitabilitas Kegiatan Ini?

Kegiatan ini memang memerlukan modal yang amat besar. Selain itu, prosesnya semakin lama semakin rumit seiring menipisnya jumlah kripto yang belum ditambang. Sebaliknya, semakin banyak orang yang tertarik untuk mendapat keuntungan lewat kegiatan ini.

Untuk mengetahui profitabilitasnya, sekarang banyak platform website yang menawarkan jasa ini. Platform ini disebut cryptocurrency mining calculator. Beberapa kalkulator mining kripto yang banyak digunakan di antaranya BTC Mining Calculator, WhatToMine, CryptoCompare, CoinWarz, dan lain sebagainya.

Apakah Ada Cara Murah Menambang Mata Uang Ini?

Jika tertarik dengan kegiatan ini tapi tidak ingin mengeluarkan modal yang besar, ada cara gratis untuk mencobanya. Untuk itu, kamu harus mengunduh dan meng-install aplikasinya di Google Play Store. Aplikasi tersebut dibahas di bawah ini.

1. DroidMiner BTC/LTC/DOGE Miner APP

Aplikasi ini merupakan penambang Bitcoin, Litecoin, dan Dogecoin untuk smartphone berbasis Android. Aplikasi ini akan menambang semua mata uang kripto yang menggunakan SHA-256 atau scrypt, yang mencakup mata uang kripto di atas dan juga mata uang kripto lainnya. Kamu tinggal mengunduh dan meng-install aplikasi tersebut pada smartphone dan membuat akun. Setelah itu kamu tinggal menjalankannya. Jangan lupa untuk memperhatikan spesifikasi smartphone yang kompatibel dengan aplikasi.

2. NeoNeon Miner APP

Aplikasi yang dikembangkan oleh Kangaderoo ini bisa dipakai tanpa spesifikasi smartphone yang terlalu tinggi. Dengan konfigurasi scrypt otomatis, aplikasi menyediakan catatan untuk proses penambangan secara detil.

3. AAMiner

Dengan jumlah unduhan lebih dari 20 ribu, AAMiner menjadi aplikasi penambang kripto gratis dengan jumlah terbanyak. Selain fitur yang banyak, terdapat 50 jenis mata uang kripto yang didukung oleh aplikasi ini.

Cara Mendapatkan Aplikasi Penambang Kripto Gratis

Sebagaimana aplikasi lainnya, cara mendapatkan aplikasi-aplikasi penambang kripto tersebut di atas yaitu:

  • Buka Google Play Store, lalu cari aplikasi di kolom pencarian
  • Klik pada ikon aplikasi lalu unduh ke smartphone
  • Setelah proses selesai, buka aplikasi lalu buat akun dengan cara registrasi.
  • Ikuti langkah yang diberikan.

Mining crypto memang kegiatan dengan imbalan yang menggiurkan karena nilai tukarnya yang memang luar biasa. Tetapi dalam usaha apa pun, kamu dituntut untuk konsisten dan sabar untuk mencapai keberhasilan.

Leave a Reply